INILAH.COM, Jakarta – PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk (PJAA) mencatatkan laba bersih naik dari Rp49,15 miliar pada Juni 2010 menjadi Rp77,73 miliar pada Juni 2011.
Demikian seperti dikutip dari keterangan resmi yang diterbitkan di Jakarta, Kamis (28/7). Kenaikan laba bersih ini diikuti kenaikan pendapatan menjadi Rp427,36 miliar pada semester pertama 2011 dari periode sama sebelumnya Rp376,85 miliar.
Beban pokok perseroan turun dari Rp37,91 miliar pada semester pertama 2010 menjadi Rp27,88 miliar pada semester pertama 2011. Beban langsung perseroan naik dari Rp183,36 miliar pada semester pertama 2010 menjadi Rp196,21 miliar pada semester pertama 2011. Sehingga beban pokok dan beban langsung naik dari Rp221,27 miliar pada semester pertama 2010 menjadi Rp224,10 miliar pada semester pertama 2011.
Pendapatan usaha perseroan naik dari Rp376,85 miliar pada Juni 2010 menjadi Rp427,36 miliar pada semester pertama 2011. Laba kotor naik dari Rp155,57 miliar pada Juni 2010 menjadi Rp203,10 miliar pada Juni 2011. Laba usaha perseroan naik dari Rp71,90 miliar pada Juni 2010 menjadi Rp105,61 miliar pada Juni 2011.
Aset perseroan naik dari Rp1,56 triliun pada Desember 2010 menjadi Rp1,58 triliun pada Juni 2011. Kewajiban perseroan naik turun dari Rp491,21 miliar pada Desember 2010 menjadi Rp487,42 miliar pada Juni 2011. Kas naik dari Rp328,34 miliar pada Desember 2010 menjadi Rp345,55 miliar pada Juni 2011. [hid]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar