Jumat, 19 Agustus 2011

Bursa Jepang Terpukul Saham Eksportir

Headline
INILAH.COM, Sydney - Saham Jepang turun tajam pada awal perdagangan Jumat (19/8), mengikuti anjloknya bursa Eropa dan AS, di tengah kekhawatiran baru tentang pertumbuhan ekonomi global dan kesehatan sektor perbankan Eropa.

Indeks Nikkei Stock Average turun 2,3% menjadi 8,738.10 pada awal perdagangan.

Saham eksportir memukul bursa, dengan saham Canon Inc anjlok 3,7% dan Citizen Holdings Co, turun 4,3%. Sementara Honda Motor Co turun 3,5%. Saham perbankan juga tertekan, dengan Sumitomo Mitsui Financial Group turun 2,5%. [ast]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar