Selasa, 09 Agustus 2011

Astra Segera Tuntaskan Akuisisi Perusahaan Tol

Medium
INILAH.COM, Jakarta - PT Astra International Tbk (ASII) melalui anak usahanya PT Astratel Nusantara akan segera merealisasikan akuisisi 95% saham perusahaan jalan tol pada 2011.

Hal itu disampaikan Chief Corporate Secretary ASII Gita Tiffany Boer, saat ditemui wartawan, Senin (8/8). "Saat ini masih ada beberapa negoisasi. Kita harapkan tahun ini bisa selesai, nanti kita akan umumkan," ujar Gita.

Seperti diketahui, PT Astratel Nusantara akan mengakuisisi 95% saham perusahaan jalan tol dalam negeri. Perseroan telah menekan perjanjian bersyarat untuk pembelian saham tersebut.

Tapi Gita masih enggan menyebutkan nama perusahaan yang akan diakuisisi dan nilai pembelian saham tersebut. Sebelumnya perseroan mencatatkan laba bersih sebesar Rp8,58 triliun hingga semester pertama 2011. Perseroan memiliki kas sekitar Rp14,36 triliun hingga semester pertama 2011. [cms]

INILAH.COM, Jakarta - PT Astra International Tbk (ASII) melalui anak usahanya PT Astratel Nusantara akan segera merealisasikan akuisisi 95% saham perusahaan jalan tol pada 2011.

Hal itu disampaikan Chief Corporate Secretary ASII Gita Tiffany Boer, saat ditemui wartawan, Senin (8/8). "Saat ini masih ada beberapa negoisasi. Kita harapkan tahun ini bisa selesai, nanti kita akan umumkan," ujar Gita.

Seperti diketahui, PT Astratel Nusantara akan mengakuisisi 95% saham perusahaan jalan tol dalam negeri. Perseroan telah menekan perjanjian bersyarat untuk pembelian saham tersebut.

Tapi Gita masih enggan menyebutkan nama perusahaan yang akan diakuisisi dan nilai pembelian saham tersebut. Sebelumnya perseroan mencatatkan laba bersih sebesar Rp8,58 triliun hingga semester pertama 2011. Perseroan memiliki kas sekitar Rp14,36 triliun hingga semester pertama 2011. [cms]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar