Rabu, 22 Juni 2011

Tepco Cari 2 T Yen Refinancing Utang

Headline
INILAH.COM, Tokyo - Tokyo Electric Power Co yang menghadapi kesulitan besar terkait krisis PLTN Fukushima No 1, sedang bersiap meminta lebih dari 50 lembaga keuangan untuk satu set langkah bantuan, termasuk 2 triliun yen pada refinancing utang.

Tepco akan meminta kreditur bank dan lembaga keuangan lainnya untuk membiayai total sekitar 2 triliun yen, untuk pinjaman jangka panjang dan jangka pendek yang jatuh tempo dalam waktu dekat. Pinjaman merupakan uang yang dipinjam perusahaan sebelum gempa besar yang melanda Jepang Timur.

Tepco juga akan mencari kerja sama dari kreditor, dengan meminta pembayaran kembali dari sisa pinjaman mereka yang dibekukan. Selain itu, perusahaan akan meminta suku bunga pinjaman di masa depan harus ditetapkan pada tingkat yang sangat rendah, kurang dari 1% per tahun. [ast]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar